KSM-E BEM FP UNISMA Kembangkan Urban Farming untuk swasembada pangan keluarga di panti Akhlaqul Karimah

KABARMASA.COM, MALANG - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Pertanian Universitas Islam Malang baru-baru ini melaksanakan kegiatan bakti sosial di salah satu panti asuhan di Malang. Dengan tema "Pengembangan Urban Farming untuk Swasembada Pangan Keluarga," kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan dan mengaplikasikan konsep pertanian perkotaan yang inovatif dan berkelanjutan kepada penghuni panti asuhan.16 Agustus 2024

 

Dalam kegiatan ini, para mahasiswa memberikan pelatihan praktis kepada anak-anak panti asuhan tentang cara menanam sayuran dan tanaman lain yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber pangan mandiri. 

 

Hamdan Hamid selaku ketua BEM Fakultas Pertanian Universitas Islam Malang 2024 , menegaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk membantu panti asuhan dalam memenuhi kebutuhan pangan mereka, tetapi juga untuk menanamkan nilai-nilai kemandirian dan keberlanjutan kepada generasi muda.

 

"Kami berharap dengan adanya kebun urban farming ini, panti asuhan dapat mengurangi ketergantungan pada pasokan pangan dari luar, serta mampu memproduksi sendiri sebagian dari kebutuhan pangannya. Ini juga menjadi salah satu langkah konkret dalam mendukung ketahanan pangan keluarga," ungkapnya.

 

Kegiatan ini mendapatkan sambutan hangat dari pihak panti asuhan. Mereka menyatakan apresiasi yang tinggi kepada mahasiswa dan berharap agar kebun yang telah dibangun dapat terus dikembangkan dan menjadi inspirasi bagi kegiatan serupa di masa depan.

 

Dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Islam Malang berharap dapat memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat, khususnya dalam bidang pertanian perkotaan yang semakin relevan di era modern ini. 

Share:

No comments:

Post a Comment






Youtube Kabarmasa Media



Berita Terkini

Cari Berita

Label

Arsip Berita

Recent Posts