Daftar nama kabinet Prabowo-Gibran yang heboh di media sosial

KABARMASA.COM, JAKARTA - Melansir dari postingan akun@ X PolJokesID, Rabu (24/4/2024), Tampilkan poster susunan Kabinet Prabowo-Gibran menampilkan daftar nama-nama yang diklaim masuk jajaran Kabinet Indonesia Emas.

Susunan nama itu sendiri sempat dibantah pasangan Prabowo, Gibran Rakabuming dalam akun medsosnya.

Melalui akun X nya, @gibran_tweet, langsung membalas pertanyaan netizen tersebut. Dia membantah poster susunan menteri tersebut. Gibran memastikan poster tersebut tidak benar. “Gak,” jawab Gibran singkat.

Dewan Pertimbangan Presiden, Ketua : Joko Widodo dan Wakil Ketua : Susilo Bambang Yudhoyono

Kepala Staf Kepresidenan: Nusron Wahid

  • Menko Bidang Perekonomian: Airlangga Hartarto
  • Menko Bidang Pangan, Gizi & Pembangunan Manusia: Rachmat Pambudy
  • Menko Bidang Energi, Investasi, dan Lingkungan Hidup: Erick Thohir
  • Menko Polhukam: Agus Harimurti Yudhoyono
  • Menteri Pertahanan: Sjafrie Sjamsoeddin
  • Wakil Menteri Pertahanan: M. Herrindra
  • Menteri Sekretaris Negara: Sugiono
  • Menteri Sekretaris Kabinet: Rui Duarta
  • Menteri Dalam Negeri: Tito Karnavian
  • Menteri Luar Negeri: Rosan Soesiani
  • Wakil Menteri Luar Negeri: Teuku Riefki Harsya
  • Menteri Pariwisata & Ekonomi Kreatif: Helmi Yahya
  • Menteri Agama: Yaqut Cholil Qoumas
  • Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia: Yusril Ihza Mahendra
  • Menteri Pendidikan dan Kebudayaan: Ace Hasan Syadzily
  • Menteri Kesehatan dan Badan Gizi: Terawan
  • Wakil Menteri Kesehatan dan Badan Gizi: Beny Octavianus
  • Menteri Sosial, Kesejahteraan Perempuan dan Anak: Rahayu Saraswati
  • Menteri Muda Sosial, Kesejahteraan Perempuan dan Anak: Grace Natalie
  • Kepala Riset & Kepala BRIN: Amarulla Octavian
  • Menteri Ketenagakerjaan: Emanuel Melkiades Laka Lena
  • Menteri Perindustrian: Budi Gunadi Sadikin
  • Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral: Rauf Purnama
  • Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral: Oki Muraza
  • Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR): Ridwan Kamil
  • Menteri Perhubungan: Bambang Haryo Soekartono
  • Menteri Keuangan dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional: Wishnu Wardhana
  • Menteri Keuangan dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional: Kartiko Wirjoatmodjo
  • Menteri Investasi: Bahlil Lahadalia
  • Menteri Komunikasi, Informatika & Digital: Budi Arie Setiadi
  • Menteri Muda Komunikasi, Informatika & Digital: Noudhy Valdryno
  • Menteri Perdagangan: Zulkifli Hasan
  • Menteri Pertanian: Andi Amran Sulaiman
  • Menteri Lingkungan Hidup: Budisatrio Djiwandono
  • Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara & Reformasi Birokrasi: Bambang Eko S
  • Menteri Desa & Transmigrasi: Budiman Sudjatmiko
  • Menteri Tata Ruang & Kehutanan: Hadi Tjahjanto
  • Wakil Menteri Tata Ruang & Kehutanan: Raja Juli Antoni
  • Menteri BUMN: Sakti Wahyu Trenggono
  • Wakil Menteri BUMN: Dirgayuza Setiawan
  • Menteri Kelautan & Perikanan: TB Haeru Rahayu
  • Wakil Menteri Kelautan & Perikanan: M. Riza Damanik
  • Menteri Pemuda & Olahraga: Dito Arietedjo
  • Menteri Muda Pemuda & Olahraga: Arief Rosyid Hasan
  • Menteri Koperasi, UKM & Pasar Tradisional: Maruarar Sirait

Wakil Menteri Koperasi, UKM & Pasar Tradisional: Sudaryono

Menteri Sekretaris Pengendalian Pembangunan: Roberto P. Lumban Gaol

  • Kepala BIN: Dudung Abdurachman
  • Kepala Badan Pangan Nasional: Arief Prasetyo Adi
  • Kepala Badan Gizi Nasional: Dadan Hindayana
  • Kepala Badan Penerimaan Negara: Bambang Brodjonegoro
  • Kepala Biro Pers, Media dan Informasi Sekretaris Presiden: Angga Raka Prabowo

Respon TKN

Menurut Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Anggawira menanggapi munculnya nama-nama tersebut di publik.

Menurutnya hal tersebut sah-sah saja muncul dalam diskursus politik. “Dari nama-nama tersebut kan bisa di-challenge, dari publik memberikan tanggapan-tanggapan, melakukan proses kurasi dan pendalaman juga ya terhadap nama-nama yang beredar,” katanya kepada Kontan, Rabu (24/4).

Sejauh ini, Anggawira meyebut bahwa pihak Prabowo-Gibran telah melakukan komunikasi informal dengan partai politik pengusung guna penyusunan kabinet.

Terkait komunikasi lebih lanjut, Dia bilang bahwa setelah penetapan resmi Prabowo-Gibran menang Pilpres, maka akan dilakukan pembahasan lebih mendalam termasuk pembahasan program kerja bersama para pakar.

“Kalau ditanya mengenai komposisi, yang paling banyak mengisi, pastinya akan ada keseimbangan antara dari partai politik, profesional, dan mungkin dari sisi usia pastinya akan ada keseimbangan dalam postur menteri,” ujarnya.

Maka, dia mengamini adanya komposisi menteri muda di kabinet yang direkrut dari partai politik, relawan, dan organisasi serta tokoh kepemudaan.

 

 


Share:

No comments:

Post a Comment






Youtube Kabarmasa Media



Berita Terkini

Cari Berita

Label

Arsip Berita

Recent Posts