Penerus Negeri Gelar Bantu Negeri Berkomitmen Untuk Melakukan Agenda Sosial Kemasyarakatan di Kota Batam

KABARMASA.COM, KEPULAUAN RIAU - Kota Batam - Minggu, 21 Januari 2024 bertempat di kantor TKD Provinsi Kepulauan Riau, penerus negeri gelar agenda bantu negeri. Agenda ini dihadiri oleh 100 peserta dari masyarakat umum yang mendukung Prabowo Gibran. Agenda penerus negeri menjadi salah satu program jitu yang dilakukan di 100 titik kecamatan di seluruh Indonesia.

Agenda ini turut dihadiri oleh Endipat Wijaya yang sekaligus membuka agenda dengan simbolis. Setelah membuka terdapat penyerahan bantuan secara simbolis kepada perwakilan masyarakat didampingi oleh Ariantomi Yandra selaku Koordinator Wilayah Penerus Negeri Kepulauan Riau. 

"Kami penerus negeri Kepulauan Riau mengajak seluruh masyarakat untuk menyambut kontestasi politik 2024 dengan riang gembira, yang namanya pesta demokrasi harus dibuat dengan gembira. Agenda yang kami laksanakan kali ini dibarengi dengan sosialisasi tentang stunting yang kami anggap ini bagian krusial untuk mencapai Indonesia emas 2045" ujar Tomi Yandra.

Selain program sosialisasi terhadap stunting, penerus negeri juga memiliki program penting yaitu sampah ditukar dengan sembako dan program pelatihan kewirausahaan. Hal ini senada dengan tujuan dengan visi misi dan program Prabowo-Gibran untuk menciptakan Indonesia yang lebih baik lagi.


"Program sampah ditukar dengan sembako ini bertujuan untuk menumbuhkembangkan pemahaman kepada masyarakat bahwa sampah juga memiliki nilai harga jika diolah dengan baik. Dengan begitu masyarakat akan sadar pentingnya sampah untuk diperhatikan dan juga kebersihan lingkungan itu sendiri. Selain itu program pelatihan kewirausahaan yang kami selenggarakan demi mendorong visi misi dan suksesnya program-program yang diusung oleh Bapak Prabowo-Gibran" tambah Tomi.

Selain itu terdapat beberapa penyampaian yang dilakukan oleh Endipat Wijaya dalam kesempatan kali ini.

"Saya mewakili Bapak Prabowo menyampaikan salam kepada seluruh masyarakat yang hadir dalam pertemuan kali ini, kita juga sepakat bahwa stunting menjadi fokus utama kita untuk menuju Indonesia Emas 2045. Saya apresiasi kawan-kawan penerus negeri yang telah melakukan agenda positif ini dengan ini kita semakin yakin untuk terus bergerak memenangkan Prabowo-Gibran" ujar Endipat dalam sambutannya.

Penerus negeri terus berkomitmen untuk melakukan agenda-agenda sosial kemasyarakatan yang dapat memberikan manfaat yang positif bagi masyarakat itu sendiri. Penerus negeri juga menyampaikan siap mendukung Prabowo-Gibran menjadi Presiden dan wakil Presiden Republik Indonesia. 

"Kita menangkan Prabowo-Gibran satu putaran, Kepri harus mendukung penuh terhadap kedua Paslon tersebut" tutup Tomi.(Tim-Red)

Share:

No comments:

Post a Comment






Youtube Kabarmasa Media



Berita Terkini

Cari Berita

Label

Arsip Berita

Recent Posts