Wali Kota M Anwar Optimis Pembuatan Turap di Jalan Pulomas Selatan Sesuai Tenggat Waktu


KABARMASA.COM, JAKARTA – Walikota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, meninjau pembuatan turap di Jalan Pulomas Selatan RT 7 RW 12, Selasa (20/6/2023).

Turap yang bangun sepanjang  67 meter  dengan tinggi mencapai 4 meter ini berlokasi di Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur.

Menurut Walikota, sesuai tengat waktu 45 hari kerja, pembangunan turap diperkirakan akan rampung pada sembilan hari mendatang. Pengerjaan turap sendiri dilakukan pihak ketiga dengan e-katalog.

“Tentunya, pembangunan turap ini berjalan sesuai dengan tenggat waktu yang sudah ditentukan selama 45 hari kerja, serta dapat diselesaikan dengan baik. Sehingga di saat musim hujan tidak membahayakan warga yang melintas di jalan ini. Pengerjaan dilakukan pihak ketiga sesuai dengan e-katalog, dan pada hari ini tinggal 9 hari lagi sudah selesai dikerjakan,” kata Walikota yang didampingi Camat Pulogadung Syafrudin Chandra, dan Lurah Kayu Putih Tuti Sugihastuti.

Walikota menambahkan, jika turap longsor tidak segera diperbaiki jalan di sekitarnya dikhawatirkan akan putus dan menganggu warga.

“Karena itu langsung dikerjakan, sebelum musim penghujan langsung dikerjakan agar tidak memperparah keadaan,” imbuhnya.

Warga RW 012, Raymon, menyampaikan apresiasinya kepada Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur yang telah menindaklanjuti pembuatan turap yang berlokasi di Kali Ikip RW 012, lantaran jika terjadi hujan berisiko tergerus dan terjadi pendangkalan pada kali.

“Secara keseluruhan kita apresiasi, karena sangat membantu sekali dinding kali supaya tidak tergerus dan dangkal,” ungkapnya. 
Share:

No comments:

Post a Comment






Youtube Kabarmasa Media



Berita Terkini

Cari Berita

Label

Arsip Berita

Recent Posts