Aliansi LSM ORMAS Peduli Kepri meminta Pemerintah Daerah dan Kepolisian Menertibkan usaha Time Zone dalam Mall Berubah Menjadi Arena Permainan Game di Kota Batam


KABARMASA.COM, KEPULAUAN RIAU-Kota Batam - Melihat dan memperhatikan Tentang usaha Time Zone yang ada di mall kota Batam berubah menjadi arena permainan Game ( Gelper ) dengan menempatkan mesin sejenis  yang ada di tempat usaha Arena Permainan  Game atau yang populer sering di sebut Gelper membuat Ismail Ratusimbangan Ketum Aliansi LSM ORMAS Peduli Kepri gerah. Sabtu (17/06/2023)

Kepada beberapa media Ismail mengatakan,cukup miris saya setelah melihat ternyata arena permainan hiburan anak anak dan keluarga Time Zone, dengan menggunakan mesin yang ada di tempat arena permainan Game seperti Gelper.

Kita meminta kepada pemerintah daerah dalam hal ini DPM PTSP baik provinsi maupun Kota Batam serta kepolisian, agar menertibkan usaha Time Zone yang ada di mall berubah pungsi dengan menggunakan mesin seperti yang ada di arena permainan Game atau Gelper.

Sebab usaha Time Zone yang sudah bertahun tahun selama ini ada di setiap mall di Indonesia hanya tempat hiburan sebagai fasilitas mall, tetapi saat ini, dengan akal akalan pengusaha menambah mesin yang mengandung unsur untung untungan,ini dampaknya sangat buruk bagi generasi muda, sebab jika sampai anak anak yang bermain di tempat tersebut menggunakan mesin yang demikian tentu sangat berbahaya,suatu saat mereka akan bermain sendiri tanpa setahu orang tuanya.

Timbul pertanyaan bagi kita apakah pemerintah daerah dan kepolisan tidak tidak peka terhadap dampak sosial yang dominan jika Time Zone menggunakan mesin seperti jenis pada usaha Arena Permainan Game atau Gelper, seharusnya pemerintah daerah dan kepolisan sejauh itu harus berpikir dan agar segera mengembalikan fungsi Time Zone seperti sebelumnya.

Tanda keseriusan kita saya akan berkirim surat kepada pemerintah daerah dan kepolisan agar menertibkan dan mengembalikan fungsi Time Zone seperti sedia kala, jika tidak dengan terpaksa kita akan turun aksi kejalan sebagai tanggung jawab moral kita tutupnya. (Red-ZS)

Share:

No comments:

Post a Comment






Youtube Kabarmasa Media



Berita Terkini

Cari Berita

Label

Arsip Berita

Recent Posts