Ratusan Orang yang tergabung dalam Front Penyelamat Pertamina berunjuk rasa dan minta Dirut Pertamina Nicke Widyastuti di Copot


KABARMASA.COM - JAKARTA - Ratusan massa aksi korban kebakaran Depo Pertamina di Plumpang Jakarta Utara menguruduk kantor Pertamina Pusat di Gambir, Jakarta Pusat. Para massa aksi mendesak  Pertamina  untuk menyelesaikan ganti rugi terhadap rumah warga yang turut diamuk sijago merah. Rabu (15/03/2023)


Kordinator massa aksi yang mengatasnamakan Front Penyelamat Pertamina, Sadam mengatakan saat ini pohaknya ingin menemui Direktur Pertamina Nicke Widyawati untuk menyampaikan keluh kesah masyarakat yang rumahnya hangus terbakar. 


"Kami meminta direksi Pertamina memperhatikan atas dampak kebakaran kemarin di Plumpang," katanya kepada wartawan. 


Menurut Sadam, Pertamina sebagai pihak yang bertanggung jawab atas insiden tersebut. Oleh sebab itu, Pertamina wajib memberikan kompensasi kepada masyarakat yang terdampak. 


"Pertamina seharusnya memberikan uang ganti rugi penuih, baik pembangunan rumah warga, pergantian sandang serta dan jaminan kesehatan," jelasanya. 


Massa aksi juga meminta Nicke Widyawat dicopot dari jabatannya, pasalnya dibawah kepemimpinannya, kebakaran yang terjadi di Kilang minyak sudah dua kali terjadi. 


"Kami juga mendesak Nicke Widyawatsegera mundur karena tidak becus mengatasi persoalan kebakaran yang terjadi di Balongan dan Pl;umpang,"  terangnya. 


Sadam melanjutkan pihaknya juga meminta PPATK mengaudit keuangan Pertamina karena diduga kuat adanya tindak pidana penyelewengan angaran dan penyalahgunaan wewenang.(Red)

Share:

No comments:

Post a Comment






Youtube Kabarmasa Media



Berita Terkini

Cari Berita

Label

Arsip Berita

Recent Posts