KABARMASA.COM, JAKARTA- Kongres Luar Biasa PSSI 2023 sudah menghasilkan ketua yang baru. Erick Thohir yang akan menjadi pemimpin induk sepakbola nasional empat tahun ke depan. KLB PSSI berlangsung di Hotel Shangri La, Jakarta, Kamis(16/2/2023).
Hasan Renyaan selaku Menteri Kajian Aksi dan Strategi BEM Universitas Krisnadwipayana menyangkan hal ini dan memandang adanya indikasi rangkap jabatan ia menyampaikan bahwa " Status Erick Thohir sebagai menteri BUMN yang mana Badan Usaha Milik Negara, yang selanjutnya disebut BUMN, adalah badan usaha yang seluruh atau sebagian besar modalnya dimiliki oleh
negara melalui penyertaan secara langsung yang berasal dari kekayaan
negara yang dipisahkan. Tentu eksistensi BUMN salah satunya dimaksudkan untuk memberikan sumbangan bagi perkembangan perekonomian nasional pada umumnya dan penerimaan negara pada khususnya; ujarnya.
Ia juga menyingung soal perekonomian internasional dan nasional yang belum stabil,
" Ditengah Krisis nya perekonomian global dinilai sedang tidak baik-baik saja. Hal itu terlihat dari proyeksi pertumbuhan ekonomi dunia yang mengalami koreksi ke bawah. Untuk tahun 2022, proyeksi dari World Economic Outlook IMF hanya 3,2 persen dan tahun depan pertumbuhan ekonomi dunia juga diperkirakan akan semakin melemah di angka 2,7 persen. Dengan inflasi yang cenderung tinggi dan pertumbuhan ekonomi yang menurun, ini memberikan sinyal bahwa situasi ekonomi dunia cukup tertekan.
Oleh karena itu kami memandang bahwa rangkap jabatan Erick Thohir berpotensi menimbulkan kinerja yang kurang baik dalam situasi dan kondisi perekonomian yang belum sepenuhnya pulih. Bahkan status ketua umum PSSI dan notabenenya adalah menteri justru melanggar ketentuan perundang-undangan sebagaimana yang dijelaskan pada Pasal 23 UU 39 tahun 2008 tentang Kementerian Negara, menteri dilarang merangkap jabatan apabila jabatan yang dimaksud adalah sebagai pejabat negara lainnya atau menjadi komisaris/direksi pada perusahaan negara/swasta atau merangkap sebagai pimpinan organisasi yang dibiayai oleh APBN/APBD".
" Sangat jelas bahwa PSSI sebagai organisasi ia juga memperoleh penganggaran dari pada pemerintah hal ini sesuai dengan UU Nomor 11 tahun 2022 tentang Keolahragaan di pasal 77 ayat 3 disebutkan pendanaan keolahragaan dapat diperoleh dari beberapa sumber.
“a. anggaran pendapatan dan belanja negara; b. anggaran pendapatan dan belanja daerah provinsi; c. anggaran pendapatan dan belanja daerah kabupaten/kota; d. Masyarakat; e. kerja sama; f. sumbangan badan usaha; g. hasil usaha Industri Olahraga; dan/atau h. sumber lain yang sah dan tidak mengikat sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan,”
Diketahui bahwa Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) menerima anggaran sebesar Rp 50,6 miliar dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) untuk biaya pemusatan latihan tim nasional U19 jelang Piala Dunia U20 2021. Anggaran itu diresmikan setelah PSSI dan Kemenpora menandatangani MoU perjanjian kerja sama di Auditorium Wisma Kemenpora, Jakarta, Senin (27/7/2020)".
"Maka kami dari BEM UNKRIS menilai bahwa Erick Thohir dalam hal ini sudah merangkap jabatan dan kalibernya sebagai ketua umum PSSI patut diragukan, pungkasnya
No comments:
Post a Comment