Mahasiswa Bantaeng : Mau sampai kapan kita hanya menjadi penonton di Jakarta?, Kita butuh ruang untuk berproses

KABARMASA.COM, DKI JAKARTA - Ditengah gempuran percepatan sistem pendidikan yang terjadi, Pelajar/Mahasiswa Bantaeng yang sedang menempuh studi di Jakarta tidak hanya diam. "Mau sampai kapan kita hanya menjadi penonton di Ibu Kota?" tutur salah seorang Mahasiswa Bantaeng, berdasarkan keresahan itulah yang membuat kita untuk berinisiasi agar Pelajar/Mahasiswa Bantaeng memiliki wadah/ruang untuk berproses di JABODETABEK. 08/12/22

Tepat pada perayaan HUT Kab. Bantaeng ke-768, sekumpulan Pelajar/Mahasiswa Bantaeng melakukan musyawarah di Wisma Bonthain Kota Jakarta Pusat, maksud dari musyawarah ini ialah bagaimana kita dapat menentukan arah pendidikan Pelajar/Mahasiswa Bantaeng yang lebih baik lagi pada wilayah JABODETABEK guna mejandikan SDM (Sumber Daya Manusia) yang unggul, inovatif, dan kreatif.

Semoga dengan adanya momentum ini kami berharap dapat terbentuknya Himpunan Pelajar/Mahasiswa Bantaeng wilayah JABODETABEK untuk generasi pelajar Bantaeng dalam berjuang bersama meningkatkan kualitas ilmu untuk Butta Toa lebih baik.

Kami selaku Pelajar/Mahasiswa Bantaeng siap membentuk ruang baru untuk menampung semua potensi SDM Kab. Bantaeng guna menciptakan pendidikan yang lebih baik. Maka dari itu kami memohon kepada seluruh elemen masyarakat Kab. Bantaeng, terkhusus instansi pemerintah agar dapat mendukung dan mendampingi kami.

Selamat HUT Kab. Bantaeng ke-768
Bersama Kita Baik
Share:

No comments:

Post a Comment






Youtube Kabarmasa Media



Berita Terkini

Cari Berita

Label

Arsip Berita

Recent Posts