Korban Luka Akibat Gempa Taput Bertambah Jadi 25 Orang, 143 Rumah Rusak

KABARMASA.COM, TAPANULI UTARA - Korban luka akibat gempa bumi dengan kekuatan magnitudo (M) 6,0 yang terjadi di Tapanuli Utara (Taput), Sumatera Utara (Sumut) terus bertambah. Kini jumlah korban yang luka akibat peristiwa ini berjumlah 25 orang.

"Luka ringan dan sedang dirawat di RSUD Tarutung 25 orang," kata Kepala BPBD Sumut Abdul Haris Lubis dalam keterangannya, Sabtu (1/10/2022).

Selain korban luka, satu oran meninggal dunia dalam peristiwa ini. Korban meninggal karena sakit jantung.

Dalam data yang diterima detikSumut, gempa ini juga membuat rusak 143 rumah warga, 8 gedung milik pemerintah, 12 rumah ibadah, 1 fasilitas kesehatan, 11 jembatan/jalan/irigasi, dan 19 ruko terbakar di Pasar Sarulla akibat korsleting listrik.

BPBD menyebut ada juga longsor dan kebakaran yang disebabkan dari gempa. Namun tidak dijelaskan secara pasti di wilayah mana longsor itu terjadi.

"Ada fasilitas umum, rumah ibadah, sekolah, rumah penduduk. Jalan ada yang longsor, ini mau menurunkan alat berat," kata Sekretaris BPBD Taput, Jonner Simanjuntak.

Share:

No comments:

Post a Comment






Youtube Kabarmasa Media



Berita Terkini

Cari Berita

Label

Arsip Berita

Recent Posts