Aksi Lempar Telur Busuk, GPPB Desak KPK Tangkap Mafia Anggaran BPDPKS dan Biodisel

KABARMASA.COM, JAKARTA - Mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Pemuda Pembaharu Bangsa (GPPB)  menggelar aksi unjuk rasa di gedung KPK RI 18/5/2022. 

Dalam demonstrasi ini mahasiswa mendesak KPK untuk memanggil dan memeriksa sejumlah nama besar di Indonesia. menurut keterangan GPPB di KPK, mereka demonstrasi terkait dengan skandal subsidi biodisel oleh BPDPKS ke perusahaan swasta yang membuat 80 persen anggaran BPDPKS mengalir ke perusahaan swasta sawit ujar Abraham selaku koordinator. 

Subsidi biodisel yang sangat tinggi dinilai janggal oleh GPPB, karena biodisel ini hanyalah salah satu tugas dan fungsi dibentuknya BPDPKS.  

Dana subsidi BPDPKS ditentukan oleh rapat Komite pengarah yang diketuai oleh Airlangga Hartarto (Menko Perekonomian RI) dan melibatkan narasumber dari pengusaha swasta. Diantaranya,  Arif P. Rachmat, Franky Oesman Widjaja, Martias Fangiono (Pung Kian Hwa) Martua Sitorus, dan Sekretaris Jenderal Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia. Ujar orator lainnya. 

Abraham selaku koordinator menyampaikan dalam orasinya beberpa Perusahaan swasta yang menikmati dana BPDPKS adalah wilmar Grup,  Permata Hijau Grup,  Musim Mas Grup,  Sinarmas Grup,  Apical/Asian Agri Grup,  

Aksi mahasiswa yang diwarnai penerobosan kedalam lobi KPK dan pelemparan telur busuk ini berlangsung cukup panjang, masa aksi menolak membubarkan diri sebelum KPK memberikan keterangan terkait dengan kasus di BPDPKS.

dalam rilisnya GPPB menyampaikan beberapa poin tuntutan sebagai berikit,  

Pertama, Mendesak KPK memanggil dan memeriksa Airlangga Hartarto selaku ketua komite pengarah BPDPKS. 

Kedua, Mendesak KPK memanggil dan memeriksa CEO Wilmar Grup, Sinarmas Grup, Permata Hijau Grup, Apical Grup, Musim Mas Grup. 

Ketiga, Mendezak KPK memanggip dan memeriksa Martias Fangiono, Arif P. Rachmat, Martua Sitorus, Franky Oesman Widjaja yang berpengaruh dalam menentukan biaya konversi subsidi biodisel di BPDPKS.
Share:

No comments:

Post a Comment






Youtube Kabarmasa Media



Berita Terkini

Cari Berita

Label

Arsip Berita

Recent Posts