Raja Naliansyah Ketua KNI Region Jabodetabek Mengadakan buka bersama dan santunan anak yatim merupakan agenda Rutin setiap tahun

KABARMASA.COM, JAKARTA – Pada kegiatan ini  Kawasaki Ninja Indonesia Region Jabodetabek  yang terdiri dari 41 club dan kurang lebih 1200 member se-jabodetabek yang berada dibawah naungan KNI Region Jabodetabek di ketuai oleh Raja Naliansyah, Mengadakan Bakti sosial Rutin setiap tahun, Kawasaki Ninja Indonesia Region Jabodetabek menggelar buka puasa bersama sekaligus pemberian santunan kepada anak yatim. Kegiatan ini merupakan rangkaian dalam rangka bulan Ramadhan sekaligus kegiatan rutin yang di adakan Kawasaki Ninja Indonesia Region Jabodetabek.

Kegiatan ini digelar di Panti Asuhan Esa sasana Karya duren sawit bersama 70 anak yatim piatu yang diwakilkan oleh pihak panti asuhan duren sawit, Jakarta Timur pada Minggu (17/4/2022). Kordinator penyelenggara acara Region mengatakan, acara ini sebagai ajang memperkuat silaturahmi bagi para anggota dan rangkaian kegiatan dalam menyambut bulan ramadhan.

Raja Naliansyah Ketua KNI Region Jabodetabek menuturkan, kegiatan ini dapat dijadikan sebagai ajang menebar benih kebaikan dalam menjalin persatuan bersama seluruh anggota KNI Region Jabodetabek. “Acara buka puasa bersama dan santunan kepada anak yatim hari ini dapat menjadi trigger untuk menjaga kolaborasi dan juga wadah untuk saling membanu antar sesama," katanya.

Raja mengingatkan peran pemuda sebagai generasi penerus bangsa harus lebih kreatif untuk membangun ekonomi bangsa, terutama dalam masa krisis selama pandemi dan dalam hal ini setiap orang memiliki kesempatan yang sama untuk berkontribusi bagi bangsa. Dia melanjutkan, terdapat hubungan antara pemuda dan integrasi nasional. Peran pemuda dalam pembangunan nasional tidak boleh dibatasi, karena kaum muda adalah landasan peremajaan masyarakat dan bangsa khususnya di yang kita cintai ini. 





Share:

No comments:

Post a Comment






Youtube Kabarmasa Media



Berita Terkini

Cari Berita

Label

Arsip Berita

Recent Posts