Liga Mahasiswa Nasdem Jakut Bagikan 300 Paket Berbuka Puasa Kepada Pengguna Jalan di Kelapa Gading

KABARMASA.COM, JAKARTA - Liga Mahasiswa Nasdem (LMN) Jakarta Utara mengadakan buka puasa bersama dengan warga di sekitaran Jalan Kelapa Hybrida, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (26/4/2022).

Dalam kesempatan ini, 300 paket takjil dan makanan berbuka puasa dibagikan kepada warga yang beraktivitas maupun pengguna jalan yang sedang melintas di lokasi.

Ketua LMN Jakarta Utara Felix William mengatakan, kegiatan ini dalam rangka mengambil peran positif selama bulan suci Ramadan.

"Kita bagikan 300 paket makanan sebagai bukti nyata kepedulian pemuda kepada masyarakat dalam memberikan dampak positif selama bulan suci Ramadan," kata Felix.

Jalan Kelapa Hybrida dan wilayah Kelapa Gading pada umumnya menjadi sasaran lokasi pembagian makanan karena di sana menjadi salah satu tempat banyak masyarakat beraktivitas.

Selain itu, LMN Jakarta Utara memiliki kewajiban untuk turun ke setiap daerah di Jakarta Utara.

"Wilayah tersebut masih merupakan bagian dari Jakarta Utara dan sudah menjadi kewajiban kita Liga Mahasiswa Nasdem Jakarta Utara untuk turun ke setiap daerah yang ada di wilayah kita," ucap Felix.

Sekretaris daerah Liga Mahasiswa Nasdem Jakarta Utara Ferdinandes  menambahkan, pembagian paket makanan di Jalan Kelapa Hybrida merupakan serangkaian kegiatan yang dilakukan pihaknya selama bulan suci Ramadan.
"Kegiatan tersebut dilaksanakan di setiap DPD di DKI Jakarta sebagai bentuk memeriahkan bulan suci Ramadan," kata Ferdinandes

Diharapkan kegiatan seperti ini dapat menebar senyum kepada para warga yang menerima paket makanan.

Sekaligus menjadikan LMN Nasdem Jakarta Utara berkah bagi sesama selama bulan Ramadan 1443 Hijriah.
Share:

No comments:

Post a Comment






Youtube Kabarmasa Media



Berita Terkini

Cari Berita

Label

Arsip Berita

Recent Posts