Senat Mahasiswa (SEMA) dan Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) Fakultas Hukum Universitas Jayabaya periode 2021-2022 menggelar pelantikan

KABARMASA.COM, JAKARTA - Senat Mahasiswa (SEMA) dan Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) Fakultas Hukum Universitas Jayabaya periode 2021-2022 menggelar pelantikan  pengurus dan diskusi  dengan tema "Urgensi Amandemen 1945" di Gedung Universitas Jayabaya Pulomas Jakarta timur pada kamis,04 November 2021.

Dalam diskusi dengan tema tersebut diisi oleh narasumber dari berbagai profesi, diantaranya : Afdhal Alfarisyi (Akademisi), Hermansyah S.H.,S.E.,M.M. (Dosen Fakultas Hukum), M.Dede Gusli Piliang (Praktisi Hukum) dan dipandu oleh Andi M.Farhan (Moderator).

Ketua Senat mahasiswa Farid Sudrajat mengatakan, agenda yang digelar merupakan bagian dari konsolidasi internal mahasiswa fakultas hukum di Universitas Jayabaya sekaligus menentukan arah juang organisasi mahasiswa. 

Hal senada disampaikan oleh ketua BPM Haura Salsabila yang mengatakan, bahwa organisasi mahasiswa harus bersatu sebagai jembatan aspirasi daripada mahasiswa hukum yang ada dikampus ini.

Menurut Farid, pelantikan pengurus itu merupakan hal yang penting, sebab tanpa adanya pelantikan, maka roda organisasi tidak  akan bisa dijalankan.

"Saya optimis untuk melaksanakan kegiatan kegiatan yang bersifat membangun karakter mahasiswa hukum di Jayabaya secara terus menerus". Karena berkat dukungan dan arahan dari wakil dekan III bidang kemahasiswaan Khususnya Bapak Hermansyah yang selalu mendidik dan membuat kami tergugah ghirahnya untuk berkontribusi dan menjadi manusia yang bermanfaat bagi manusia lainya", ucap Farid
Share:

No comments:

Post a Comment






Youtube Kabarmasa Media



Berita Terkini

Cari Berita

Label

Recent Posts