KABARMASA.COM, BEKASI - Satuan Lalu lintas Polres Metro Bekasi Kota melaksanakan penyekatan antisipasi Mudik lebaran dalam Ramadhan barokah dan penerapan protokol Kesehatan di wilayah Polres Metro Bekasi Kota.
Wakasat Lantas Polres Metro Bekasi Kota AKP Multazam Lisendra, Sikom, S.IK langsung memimpin operasi serentak di wilayah hukum Polres Metro Bekasi Kota, Rabu (28/04/2021).
Personil Satuan Lalu Lintas secara mobile melakukan operasi dengan sasaran pembubaran kerumunan, Knalpot Bising, Penyekatan dan Filterisasi kerumunan dan Pengecekan kendaraan dalam melaksanakan himbauan pemerintah tentang larangan mudik.
Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari mengatakan kepada media kegiatan lanjutan Operasi keselamatan jaya yang sudah berakhir dengan giat ramadhan barokah oleh Satuan Lalu Lintas Polres Metro Bekasi kota yang dilakukan secara mobile di wilayah Hukum Polres Metro Bekasi.
"Selain kegiatan operasi keselamatan jaya juga dalam rangka Ramadhan Barokah dengan melakukan razia knalpot bising, Penyekatan dan Filterisasi kerumunan dan Pengecekan kendaraan dalam melaksanakan himbauan pemerintah tentang larangan mudik," ujar Erna, Kamis (28/04/2021).
Dia katakan operasi sosialisasi larangan mudik ini sesuai dengan himbauan pemerintah dimana larangan mudik Lebaran diperpanjang dan diperketat dari 22 April hingga 24 Mei 2021. Sebelumnya larangan mudik hanya dari 06-17 Mei. Larangan itu dibuat untuk menekan penularan virus Corona (COVID-19).
"Karena diperpanjang dari 22 april hingga 24 mei dimana sebelumnya dari 06-17 mei, sehingga sudah mulai dilakukan operasi penyekatan larangan mudik," ungkapnya.
"Dari giat kemarin, ditemukan ada travel gelap yang akan mudik, dari pengecekan jika tujuan hendak mudik, kita minta dibatalkan," tutupnya.
Selain itu diakhir keterangannya, Erna menjelaskan juga dalam rangka Ramadhan Barokah untuk menjaga kenyamanan dan ketenangan, operasi juga dilakukan dalam penindakan knalpot Bising serta membubarkan kerumunan dalam penerapan Prokes.
Home »
daerah
,
gayahidup
,
metropolis
» Giat Ramadhan Barokah, Satlantas Polres Metro Bekasi Kota Operasi Penyekatan Antisipasi Mudik
No comments:
Post a Comment